Feature


Rabu, 14 Maret 2018 - 14:36:34 WIB
Kembali Ke Hogwarts Dalam Trailer Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald'
Diposting oleh : Haris Fadli Pasaribu (@oldeuboi) - Dibaca: 2501 kali

Yang ditunggu-tunggu akhirnya datang juga! Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald pun merilis trailer panjangnya dan dipastikan akan memuaskan kerinduan para penggemar Harry Potter.

Dirilis pada Selasa, 13 Maret, sebagaimana yang dijanjikan teaser di sehari sebelumnya, dalam klip tersebut kita akhirnya bisa melihat sosok Jude Law sebagai penyihir legendaris, Albus Dumbledore, dalam versi mudanya. 

Tampaknya Dumbledore merekrut Newt Scamander (Eddie Redmayne) untuk sebuah misi yang menyebabkan sang pemburu "fantastic beasts" harus beranjangsana ke kota Paris. 

Selain Dumbledore, para penggemar juga bisa memuaskan kerinduan akan sekolah sihir kesayangan mereka, Hogwarts. Di sana kita bisa melihat Dumbledore (yang belum menjabat sebagai Kepala Sekolah) didatangi sekelompok orang dan menginterogasi dirinya tentang Newt. 

Grup ini dipimpin oleh Torquil Travers (Cornell John). Keluarga Travers merupakan salah satu keluarga penyihir berdarah murni yang tergabung dalam Sacred Twenty-Eight, yang nantinya akan menjadi pendukung Voldemort. Tampaknya bahaya perang tengah mengancam dan Newt harus menentukan sikap, pihak mana yang akan didukungnya. 

Newt juga tampak reuni dengan No-Maj alias Muggle alias sahabat manusianya, Jacob Kowalski (Dan Fogler). Bersama kembali mereka terlibat petualangan. Dalam trailer kita juga bisa melihat kakak laki-laki Newt, seorang Auror bernama Theseus Scamander (Callum Turner).

Setelah di film sebelumnya hadir hanya dalam bentuk foto, trailer akhirnya memperlihatkan penampakan utuh dari Zoe Kravitz sebagai Leta Lestrange. Johnny Depp kini juga tak sebatas cameo sebagaimana dalam Fantastic Beasts and Where's to Find Them (2016), karena ia memang sejatinya adalah sang antagonis utama, Gellert Grindelwald. 

Tampak Grindelwald sedang mengumpulkan pasukannya dengan didukung oleh pengikut setianya, Vinda Rosier (Poppy Corby-Tuech). Menjelang akhir trailer, Grindelwald terlihat berbeda dengan rambut panjang berantakan dan dijaga oleh dua auror yang mengacukan tongkat sihir mereka kepada dirinya. 

Sebagai sebuah seri "Fantastic Beasts", trailer juga memperlihatkan aneka mahluk-mahluk magis yang istimewa dan menakjubkan, seperti Thestrals, yang pernah disaksikan perwujudannya dalam Harry Potter and The Order of the Phoenix.

Simak trailernya di bawah ini:


Dalam Fantastic Beasts and Where to Find Them memang sang Dark Wizard, Gellert Grindelwald, berhasil ditangkap MACUSA (Magical Congress of the United States of America), dengan bantuan Newt Scamander. Namun rupanya ia berhasil melarikan diri dan mengumpulkan pengikut dalam agendanya membangkitkan semangat penyihir berdarah murni guna menguasai semua mahluk non-magis. 

Tentunya ada Albus Dumbledore, mantan sahabat Grindelwald, yang berniat menghentikan misinya, dengan dibantu mantan muridnya, Newt Scamander, tanpa menyadari bahaya yang menanti. 

David Yates kembali menjabat sebagai sutradara. Begitu juga J.K. Rowling yang kembali menulis naskahnya. Sedang dari sisi akting, yang juga kembali adalah Ezra Miller sebagai Credence, Katherine Waterston sebagai Tina Goldstein, dan Alison Sudol a.k.a. A Fine Frenzy sebagai adik Tina, Queenie.

Film dibintangi juga oleh Claudia Kim sebagai Maledictus, Carmen Ejogo sebagai Seraphina Picquery, Kevin Guthrie dan Mr. Abernathy dan banyak lagi.

Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald akan dirilis tanggal 16 November. Sebuah trailer untuk versi IMAX yang dirilis tak berapa lama kemudian juga bisa dilihat di bawah ini:



Share |


Berita Terkait :
Comments

© Copyright 2010 by Flick Magazine - Design by Hijau Multimedia Solution. All Rights Reserved.